Jakarta (Lensagram) – Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) diperingati setiap tanggal 9 Desember sebagai wujud komitmen global untuk memberantas korupsi.
Tahun ini, tema yang diusung adalah “Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju”.
Menekankan pentingnya kerja sama seluruh elemen bangsa dalam mewujudkan Indonesia yang bersih, transparan, dan berintegritas.
Makna Tema Hari Anti Korupsi Sedunia 2024
Tema “Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju” mencerminkan harapan besar untuk memperkuat budaya anti korupsi di Indonesia.
Baca Juga : Belanda Kembalikan 288 Artefak Bersejarah Milik Indonesia
Korupsi tidak hanya merugikan negara dari sisi ekonomi, tetapi juga menghambat pembangunan dan menciptakan ketidakadilan di masyarakat.
Dengan memperingati Hakordia, seluruh masyarakat diingatkan akan pentingnya menjaga integritas dan mendukung penegakan hukum yang tegas terhadap korupsi.
Tema yang mengandung filosofi
dilansir dari suarasurabaya.net, tema peringatan Hakordia 2024 adalah “Teguhkan Komitmen Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju”.
Tema ini mengandung filosofi pada berikut:
- Sejalan dengan tema peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia 2024 “Nusantara Baru Indonesia Maju”.
- Frasa “Teguhkan Komitmen” mengandung makna penguatan komitmen seluruh elemen bangsa untuk melanjutkan pemberantasan korupsi.
- Kata “Berantas” menyiratkan niat, kemauan, keberanian, tekad, dan daya juang kuat untuk memberantas korupsi di Indonesia.
- Kata “Maju” bermakna semangat dan optimisme untuk terus berakselerasi ke depan mencapai tujuan pembangunan nasional.
- Secara keseluruhan, tema ini mengandung filosofi bahwa Indonesia membutuhkan penguatan komitmen dari seluruh elemen bangsa untuk bersatu padu memberantas korupsi demi terwujudnya tujuan pembangunan nasional dengan memanfaatkan tiga momentum besar di Indonesia: pergantian kepemimpinan nasional, pembangunan Ibu Kota Baru Nusantara, dan menuju Indonesia Emas 2045
Korupsi: Tantangan Menuju Indonesia Maju
Korupsi masih menjadi tantangan utama dalam pembangunan Indonesia.
Berdasarkan data terbaru, Indeks Persepsi Korupsi (IPK) Indonesia menunjukkan betapa mendesaknya kebutuhan untuk meningkatkan pengawasan dan transparansi di seluruh lini pemerintahan.
KPK terus berupaya melakukan pemberantasan korupsi dengan pemantauan anggota melalui tindakan tegas, edukasi, dan kolaborasi dengan berbagai pihak.
Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk aktif berpartisipasi, salah satunya dengan melaporkan dugaan tindak pidana korupsi melalui platform resmi seperti JAGA .
Komitmen Masyarakat untuk Masa Depan Tanpa Korupsi
Pemberantasan korupsi bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga masyarakat.
Dengan meningkatkan kesadaran dan menanamkan nilai-nilai integritas sejak dini, Indonesia dapat melahirkan generasi yang berani melawan korupsi.
Baca Juga : 3 mantan pejabat ESDM merugikan negara sebesar Rp300 triliun Di Kasus Korupsi Timah
Hari Anti Korupsi Sedunia 2024 adalah momentum untuk meneguhkan komitmen bersama dalam memberantas korupsi.
Melalui kolaborasi yang solid antara pemerintah, swasta, dan masyarakat, Indonesia dapat melangkah lebih maju, bebas dari praktik korupsi, dan menjadi negara yang lebih adil dan sejahtera.