Jakarta (Lensagram) – Belakangan ini media sosial diramaikan dengan kalimat nyeleneh yang bikin penasaran: “Pejamkan mata, membayangkan muka Walid.” Ungkapannya viral di TikTok dan Instagram, bahkan jadi bahan meme dan parodi yang bikin ngakak.
Tapi, dari mana sih asal kalimat ini?
Baca Juga : Anora Raih Best Picture di Oscar 2024, Kemenangan Film dengan Latar Masyarakat Modern
Ternyata, frase tersebut berasal dari serial Malaysia berjudul Bidaah yang tayang di platform streaming Viu.
Potongan adegan dari salah satu episodenya tiba-tiba viral karena menampilkan tokoh utama bernama Walid Muhammad Mahdi Ilman, diperankan aktor senior Faizal Hussein.
Dalam adegan itu, Walid menyuruh para pengikutnya—terutama perempuan—untuk memejamkan mata dan membayangkan wajahnya jika ingin merasakan kehadiran malaikat.
Cuplikan ini langsung mencuri perhatian warganet karena dianggap tidak masuk akal dan mengundang tawa.
Tak butuh waktu lama, kalimat “Pejamkan mata, membayangkan muka Walid” pun menjelma jadi tren baru yang penuh sindiran.
Warganet menggunakan berbagai konteks lucu, bahkan yang tidak ada secara teknis sama isi serialnya.
Tentang Serial Bidaah
Bidaah sendiri mengangkat kisah Baiduri (diperankan Riena Diana), gadis muda yang dipaksa ikut kelompok keagamaan aneh bernama Jihad Ummah.
Pemimpinnya, Walid, mengaku sebagai Imam Mahdi , sosok penyelamat di akhir zaman.
Namun, seiring berjalannya waktu, Baiduri menyadari ajaran kelompok ini menyimpang.
Dari doktrin yang disyaratkan mutlak, pernikahan paksa, hingga ritual ekstrem.
Bersama Hambali (Fattah Amin), mereka mencoba membuka mata para pengikut dan menghentikan praktik sesat sang pemimpin.
Serial ini disutradarai Pali Yahya dan ditulis oleh Eirma Fatima , dengan total 15 episode berdurasi sekitar 42 menit.
Selain Faizal Hussein, serial ini juga dibintangi oleh Marissa Yasmin, Vanida Imran, dan Hasnul Rahmat.
Baca Juga : Rekomendasi Film dan Drama untuk Liburan Akhir Tahun 2024 dan Awal Tahun 2025
Meski sempat menimbulkan kontroversi karena membahas isu sekte dan penyimpangan agama, Bidaah justru mencuri perhatian karena kisahnya yang tajam dan penuh kritik sosial.
Dan tentunya berkat karakter Walid yang jadi ikon baru dunia maya.
Jadi, kalau kamu lagi scroll medsos dan ketemu komentar “Pejamkan mata, membayangkan muka Walid”, kamu sudah tahu asal-usulnya!