Seorang mahasiswi asal Indonesia, Alifia Soeryo, di laporkan tewas tertimpa batang pohon tumbang di Adelaide Utara, Australia pada Rabu (7/2/2024) pekan lalu.
Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemlu RI) menyatakan untuk memberikan bantuan pengurusan jenazah tersebut sehubung laporan yang di terima.
“KJRI (Sidney) akan terus berkoordinasi dengan otoritas setempat dan membantu keluarga dalam pengurusan jenazah,” kata Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemlu Judha Nugraha dalam keterangannya, Senin (12/2).
Menurut penjelasannya, KJRI Sidney telah berkoordinasi dengan kepolisian setempat, termasuk proses autopsi sesuai peraturan setempat.
Baca Juga : HEBOH, Warga Salatiga Beli Motor Sport Pakai Uang Koin 3 Galon
KJRI Sidney juga telah memfasilitasi komunikasi dengan pihak keluarga dan koordinasi dengan Funeral home.
WNI Alifia Soeryo meninggal dunia setelah tertimpa pohon di dekat War Memorial Drive di Adelaide Utara pekan lalu.
Alifia merupakan Mahasiswi Indonesia yang Tewas Tertimpa Pohon, Alifia sedang menempuh studi Magister Komunikasi dan Media di Universitas Adelaide.
Mengutip dari Antara, Insiden terjadi saat Alifia duduk beristirahat setelah lari pagi di taman dekat War Memorial Drive.
Baca Juga : VIRAL! Pemain Bola Tewas Tersambar Petir di Stadion Siliwangi
Namun, dalam keadaan tidak terduga ini Tiba-tiba pohon 10 ton tumbang dan menghantamnya.
Meskipun petugas darurat Australia merespons dengan cepat, namun tragisnya, pelajar asal akarta tersebut meninggal dunia di lokasi kejadian.
Peristiwa meninggalnya Alifia di terima oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Sydney pada tanggal 8 Februari 2024.