Setelah penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2024, MotoGP Akan Bangun Museum pertama di dunia di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok Tengah, NTB. Museum ini di harapkan tidak hanya menjadi tempat pameran, tetapi juga pusat edukasi bagi penggemar balap motor dan masyarakat umum.
Saat ini, pembangunan museum tersebut sedang di kebut agar siap sebelum ajang MotoGP Mandalika yang dijadwalkan berlangsung pada 27-29 September 2024.
Pihak penyelenggara berkomitmen untuk menyajikan pengalaman yang menarik dan informatif tentang sejarah MotoGP serta perjalanan balap di Sirkuit Mandalika, menjadikannya sebagai destinasi wisata yang menarik di Indonesia.
Baca Juga : Pemerintah Bangun 3 Pusat Data Nasional yang Berlokasi di Batam, Cikarang, dan IKN
Mengkutip dari laman In Today Media, museum ini akan menampilkan perjalanan balap motor MotoGP Mandalika dari tahun 2022-2023. Museum tersebut berdiri atas kerja sama antara Indonesia dan Dorna Sports, yang akan memamerkan sejarah MotoGP Akan Bangun Museum di Sirkuit Mandalika.
Direktur Utama MGPA, Priandhi Satria, menyebut bahwa saat ini bangunan museum bersifat sementara karena pihaknya sedang mengejar persiapan untuk MotoGP, yang akan di resmikan sebelum event. Dalam satu tahun, pihaknya berharap bisa mengganti bangunan sementara tersebut dengan yang permanen.
Andi Saran Akarab, Direktur MGPA, mengatakan bahwa museum ini akan selesai dua hari sebelum MotoGP, sehingga dapat di nikmati oleh penonton dan pengunjung yang datang ke Mandalika.
Sementara itu, Troy Reza Warokka, Direktur Operasi ITDC sekaligus Chairman MotoGP Mandalika 2024, menyatakan bahwa bangunan tempat pameran sejarah balapan motor dunia ini akan di tempatkan di utara tribun VIP Deluxe.
Baca Juga : Pertama! Turnament Microsoft Excel Kelas Dunia Akan Diadakan di Indonesia
Troy menambahkan bahwa Indonesia melakukan pembangunan museum ini untuk pertama kalinya, baik di tingkat nasional maupun dunia.